Selasa, 03 April 2012

Kata-kata inspirasional

Kata-kata inspirasional ini diharapkan dapat memberikan masukan untuk membuat hidup kita lebih terasa bermakna dan berarti. Kata-kata inspirasional tersebut, diantaranya :
...
"Besarnya sukses anda ditentukan oleh ukuran kekuatan hasrat anda, ukuran dari mimpi anda dan bagaimana cara anda menangani kekecewaan di sepanjang jalan." Robert Kiyosaki_
...
"Jika anda hanya mempekerjakan orang-orang yang anda mengerti, perusahaan tak pernah akan mendapatkan orang yang lebih baik dari anda. Selalu ingat, anda sering menemukan orang cemerlang di antara orang-orang yang tidak anda sukai." Soichiro Honda_
...
"Kekuatan itu kebahagiaan. Kekuatan itu sendiri kemenangan. Dalam kelemahan dan sikap pengecut tak ada kebahagiaan. Ketika mengahadapi pergulatan, anda mungkin menang atau mungkin kalah. Tapi apapun hasil jangka pendek ini, fakta bahwa anda terus berjuang adalah bukti kemenangan anda sebagai manusia." Daisaku Ikeda_
...
"Orang yang mengandalkan dirinya sendiri akan meraih kebahagiaan terbesar." Pepetah Cina_
...
"Tak ada yang lebih lunak atau lebih lentur dibanding air, tapi tak ada yang bisa menahannya." Lao Tzu_
...
"Jika anda bahagia hanya dengan menjadi diri sendiri dan tidak membandingkan atau bersaing, semua orang akan respek pada anda." Lao Tzu_
...
"Perlakuan orang yang baik dengan kebaikan, dan juga perlakuan orang yang tidak baik dengan kebaikan. Dan karena itu kebaikan diraih. Jujur pada orang yang jujur dan juga jujur pada orang yang tidak jujur. Dan karena itu, kejujuran akan diraih." Lao Tzu_
...
"Jika sikap mental anda terus berubah dibawah tekanan ujian, anda kalah dalam perang kehidupan. Orang yang tak terkalahkan 'di dalam' adalah pemenang sejati." Paramhansa Yogananda_
...
"Beri perhatian yang cermat, setiap aktivitas bisa menjadi jendela dari dunia dan pintu menuju pemahaman." Pepatah Buddhist_
...
"Banyak orang memimpikan sukses. Bagi saya, sukses hanya bisa diraih lewat kegagalan berulang dan introspeksi." Soichiro Honda_
...
"Kita mungkin melupakan kebenaran demi kenyamanan, tapi kebenaran tidak melupakan kita. Kekayaan tak bisa menyelamatkan dirinya sendiri tanpa dasar moral." Rabindranath Tagore_ 

Sumber : Media Wanita AURA edisi khusus A-ONE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar